-->

Cara Menggunakan Sensor Ultrasonik Arduino HC-SR04

sensor ultrasonik hc-sr04

Saat ini, teknologi arduino sudah sangat berkembang pesat. Sudah banyak sekali sensor-sensor dan modul arduino yang tersedia untuk dan bisa digunakan untuk arduino. Mulai dari dari sensor ultrasonik, sensor cahaya, sensor gerakan manusia, dan masih banyak lagi sensor yang lainnya. Maka dari itu, pada tutorial kali ini admin akan menjelaskan bagaimana cara menggunakan sensor ultrasonik arduino.

Cara Menggunkan Sensor Ultrasonik Arduino HC-SR04

Sensor ultrasonik adalah sensor yang bisa digunakan untuk mengukur jarak. sensor ultrasonik ini biasanya juga dipakai oleh kapal untuk mengukur kedalaman laut. Pada arduino, sensor ultrasonik yang paling banyak digunakan yaitu jenis hc-sr04 karena sensor ultrasonik ini memiliki keakurantan yang lumayan dengan harga bersahabat.

1. Cara Kerja Sensor Ultrasonik

Seperti sensor ultrasonik pada umumnya, sensor ultrasonik arduino hc sr04 ini juga memiliki cara kerja yang sama, yaitu dengan memancarkan gelombang ultrasonik kemudian gelombang tersebut akan merambat melalui udara, jika ada penghalang di sensor, maka gelombang akan dipantulkan oleh penghalang tersebut dan sensor akan menangkap kembali gelombang yang telah dipantulkan. Sensor akan menghitung berapa lama gelombang ultrasonik tadi kembali kembali ke sensor. Untuk menghitung jarak, gunakan rumus fisika yaitu jarak = kecepatan x waktu / 2.

Tapi teman-teman tenang saja, dengan arduino, memprogram sensor ultrasonik tidak akan menggunakan rumus-rumus fisika yang rumit karena arduino sudah memiliki library yang sangat lengkap hampir di semua jenis sensor termasuk sensor ultrasonik.

2. Spesifikasi Sensor Ultrasonik hc-sr04

Sensor ultrasonik arduino hc-sr04 memiliki spesifikasi sebagai berikut:
  1.  Tegangan kerja 5 volt
  2. Arus 15 mA
  3. Frekuensi 40 Hz
  4. Jarak maksimum 4 meter
  5. Jarak minimum 2 cm
  6. Sudut deteksi 15 derajat
  7. Dimensi 45x20x15 mm
Itulah spesifikasi dari sensor ultrasonik hc-sr04

3. Menghubungkan Sensor Ultrasonik Dengan Arduino

Sebelum kita memprogram arduino, tentunya kita harus menghubungkan atau merangkai sensor kita dengan arduino terlebih dahulu supaya saat kita ngoding arduinonya kita sudah tahu pin mana saja yang kita gunakan tadi. Yuk langsung kita mulai saja.
  1. Pin vcc pada sensor hubungkan ke pin 5v pada arduino
  2. Pin GND pada sensor hubungkan ke pin GND juga pada arduino
  3. Hubungkan pin echo ke pin 11 dan pin trig ke pin 12
Agar lebih jelas perhatikan gambar berikut

cara menggunakan sensor ultrasonik hc-sr04



4. Memprogram Sensor Ultrasonik hc-sr04 Dengan Arduino

Setelah kamu selesai merangkai arduino dan sensor ultrasonik nya, selajutnya kita masuk ke bagian yang paling seru dari bermain aruino
Yap,  kita akan memprogram arduino kita
Yuk lanjut!

Mengukur Jarak Dengan Sensor Ultrsonik hc-sr04

Untuk dasar dalam memprogram sensor ultrasonik, kamu harus bisa membaca nilai jarak yang dibaca pada sensor ke serial monitor. Coba perhatikan baris kode di bawah ini


#define pinecho 11
#define pintrig 12

int jarakmax = 300;
int jarakmin = 2;
long waktu, jarak;

void setup() {
Serial.begin (9600);
pinMode(pintrig, OUTPUT);
pinMode(pinecho, INPUT);
}

void loop() {
digitalWrite(pintrig, LOW);
delayMicroseconds(2);
digitalWrite(pintrig, HIGH);
delayMicroseconds(10);
digitalWrite(pintrig, LOW);

waktu = pulseIn(pinecho, HIGH);
jarak = waktu/58.2;

if (jarak >= jarakmax || jarak <= jarakmin) {
Serial.println("tidak terdeteksi");
}

else {
Serial.println(jarak);
delay(500);
}}

Saya akan menjelaskan terlebih dahulu baris-baris kode diatas
namun jika kamu sudah paham silahkan kamu copy source code diatas kemudian pastekan di arduino ide kamu dan upload. Jika upload source code kamu berhasil, silahkan kamu seial monitor arduino kamu dan lihatlah jarak yang dibaca oleh sensor ultrasonik hc sr04 kamu, kira kiras hasilnya akan seperti ini
cara mengukur jarak dengan sensor ultrasonik hc-sr04






#define pinecho 11
#define pintrig 12

int jarakmax = 300;
int jarakmin = 2;

long waktu, jarak;

void setup() {
Serial.begin (9600);
pinMode(pintrig, OUTPUT);
pinMode(pinecho, INPUT);
}

void loop() {
digitalWrite(pintrig, LOW);
delayMicroseconds(2);
digitalWrite(pintrig, HIGH);
delayMicroseconds(10);
digitalWrite(pintrig, LOW);

 Codingan diatas merupakan bagian inisialisasi dan mendefenisikan variabel yang kamu buat, seharusnnya kamu sudah paham bagian kode diatas, kalau kamu belum paham silahkan pelajari dulu disini karena itu merupakan bagian basic sekali dalam memprogram arduino.

jarak = waktu/58.2 baris itu merupakan perhitungan yang mengkonversikan nilai waktu yang dihitung sensor dengan kecepatan sehingga menghasilkan nilai jarak


if (jarak >= jarakmax || jarak <= jarakmin) {
Serial.println("tidak terdeteksi");
}

else {
Serial.println(jarak);
delay(500);
}}

logika if else diatas jika saya terjemahkan dengan bahasa yang sederhana maka akan seperti ini:

  1. if (jarak >= jarakmax || jarak <= jarakmin) artinya jika nilai jarak lebih besar dari jarak maksimum ataupun lebih kecicil dari jarak minimum, maka jalankan Serial.println("tidak terdeteksi"); 
  2. Serial.println("tidak terdeteksi"); artinya, tampilkan tidak terdeteksi di serial monitor
  3. else , perintah dalam blok else akan di jalankan apabila kondisi if tidak terpenuhi

Ayo Mencoba!

Sekarang jika kamu sudah paham codingan diatas, kamu bisa kreasikan dan kembangkan program diatas.

Contohnya kamu bisa membuat sensor alaram parkir mobil dengan arduino dan sonsor ultrasonik dengan buzzer sebagai alarm, ketika mobil mundur dan ada dinding belakang mobil maka sensor akan membaca jarak mobil dengan dinding dan buzzer berbunyi, semakin dekat jarak mobil dengan dinding maka bunyi buzzer akan semakin cepat.

Silahkan kamu coba project-project dengan sensor ultrasonik seperti di atas contohnya. Mungkin lain waktu admin akan membuat tutorial tersendiri cara membuat alarm mobil arduino ini, jadi pantengin terus ardutekno.com ya

Cukup sekian dulu artikel kali ini, jika ada error atau ada yang ingin ditanyakan silahkan ketik di kolom komentar dibawah yaa
terimakasih


LihatTutupKomentar